Prasasti yang Menanti Kedatangan Ibu Tri Rismaharini....
Dalam Rangka Menyambut kegiatan Roadshow Pahlawan Ekonomi yang akan diadakan di kecamatan Krembangan Kelurahan Krembangan Selatan tepatnya di RW III Krembangan Kidul pada hari Jum'at tanggal 3 November 2017.Kami selaku warga Krembangan beserta Jajaran orang-orang Kecamatan termasuk bapak Camat,seluruh Pengurus Kelurahan Krembangan Selatan mulai dari tingkat bawah sampai pak lurah ,bersama Ibu Rw III Krembangan Kidul dibantu karang taruna dan ibu-ibu Pkknya telah melakuan rapat koordinasi dengan pak camat,pak lurah beserta jajaranya hampir kurang lebih Sebulan mempersiapkan acara tersebut.
Dan di tempat kami hampir setiap minggu ada rapat koordinasi persiapan penyambutan acara Pahlawan Ekonomi tersebut dan Juga Masyarakat sangat Antusias sekali karena kebiasannya Ibu Walikota Tri Rismaharini akan menghadiri acara tersebut.sampai-sampai Ibu RW III Krembangan Selatan Ibu Eka Widya Santi ingin diwilayah beliau ada Taman Lansia dengan dana swadaya dan ingin merubah wilayahnya memiliki taman Lansia tersebut.
Alhamdulillah karena kerja keras dari Ibu Rw berserta para panitia dan dukungan dari warga Kelurahan Krembangan Selatan beserta bapak Camat pak Lurah dan jajarannya Taman Lansia itu bisa terwujud sampai-sampai prasasti nya sudah jadi dan tinggal tunggu kedatangan ibu Walikota untuk menanda tangan ni prasasti itu.
Dan bagi kami warga Kec.Krembangan Khususnya Kelurahan Krembangan Selatan akan Mnjadi suatu kehormatan dan kebanggaan andaikata Ibu Walikota bisa Menghadiri acara Pahlawan Ekonomi tersebut diatas.
Dan bagi kami warga Kec.Krembangan Khususnya Kelurahan Krembangan Selatan akan Mnjadi suatu kehormatan dan kebanggaan andaikata Ibu Walikota bisa Menghadiri acara Pahlawan Ekonomi tersebut diatas.
Setelah melalu persiapan yang matang sampai acara dimulai pukul 15.00 banyak UKM dari lima kelurahan yang hadir kurang lebih ada 60 stan UKM yang mengisi.dan acara semakin ramai saat team lomba yel-yel Pahlawan Ekonomi yang mewakili kelurahan masing-masing hadir ikut berpartisipasi dalam acara ini.serta kedatangan pengunjung dari wilayah kelurahan juga banyak yang hadir sehingga menjadi sangat ramai dan meriah.
Tapi semua kemeriahan yang terjadi sore tadi terasa hampa karena ketidak hadiran dari Ibu Walikota untuk bisa membubuhkan tanda Tangan ke Prasasti lansia dan itu bisa saya rasakan dimana kami warga Krembangan sangat-sangat merindukan Ibu Walikota agar bisa bertatap muka dan membubuhkan tanda tangan Beliau ke Prasasti taman Lansia tesebut dan merupakan suatu kehormatan dan kebanggan bagi kami Warga Krembangan Selatan.
Foto dibawah ini adalah Prasasti yang sedianya dipersiapkan oleh ketua panitia Rw III Krembangan Kidul agar Ibu Walikota bisa Menanda Tangani Prasasti untuk Taman Lansia diwilayah kami.Jadi yang kami rasakan diacara Roadshow Pahlawan Ekonomi ini walaupun meriah terasa hampa tanpa Kehadiran Ibu Walikota itu yang bisa saya rasakan di hati panitia yang kurang lebih satu bulan bekerja mempersiapkan untuk acara dan peresmian Taman Lansia di lingkungan kami.....
.
Demikianlah yang bisa kami informasikan acara Roadshow Pahlawan Ekonomi yang telah berlangsung dan selesai diselenggarakan di Kecamatan Krembangan Kelurahan Krembangan Selatan Tepatnya Di RW III Krembangan Kidul wilayah tinggal kami.....
wassalam ( Suwardi )